Potong bawang merah! bentuk sosial tetangga!?
Siapa sih yang gak pingin hidup rukun berdampingan dengan tetangga? Semua pasti pengen. Banyak sekali hal hal yang dapat mempererat hubungan tersebut! Seperti halnya; gotong royong, menjaga keamanan satu sama lainnya, kerja bakti, dan salah satunya dengan mengajak tetangga untuk membantu memisahkan daun bawang dengan bawang merahnya itu sendiri.
Hal semacam ini! dari dulu sampai sekarang, masih tetap dilestarikan oleh masyarakat pedesaan. Karena saling menguntungkan antara si pemilik bawang dan juga tetangga yang ikut membantu.
Pemilik bawang dimudahkan dengan banyak nya orang yang membantu, sehingga dapat menjual bawang tanpa daun dan menjadikan harga jual lebih tinggi, disisi lain juga tetangga yang membantu juga mendapat pesangon (bisa berupa bawang ataupun uang) dari pemilik bawang, karena sudah membantunya. dan juga! daun yang mereka potong, nantinya dapat pula dijadikan sebagai bahan tambahan makan keluarga.
Bukan hanya keuntungan yang didapatkan dari kedua belah pihak, tapi juga ini menjadikan salah satu contoh kepada yang lainnya. Bahwa hal-hal seperti ini merupakan salah satu dari banyak cara untuk kita dapat rukun dengan tetangga! Ibarat kata: satu senang seluruh nya juga harus senang! Entah sampai kapan ini bisa bertahan! Semoga penerus kita juga dapat merasakan ini! Bukan mengajak untuk tidak maju tapi mengajak semua untuk tatap peduli!
Senyum diantara mereka menjadikan kebahagiaan tersendiri, rukun, damai, sangat terasa disini. Menjadikan kenangan yang tak akan dapat dilupakan!
Lah🤭 KOG malah jadi puisi🤣! Memang sih, hal seperti ini cocok nya emang untuk dipusingkan, intinya kerukunan dapat ditemukan jika kita bersama sama, kita peduli, dan pada akhirnya kita bahagia 😁!
0 Response to "Potong bawang merah! bentuk sosial tetangga!?"
Post a Comment